Alternatif Social Commerce Selain TikTok, berikut daftarnya

Deretan 4 media sosial yang termasuk social commerce selain TikTok. Sebagai informasi, social commerce adalah praktik memanfaatkan media sosial untuk memfasilitasi proses jual-beli produk atau layanan.

Nantinya, penjual dapat langsung menjual produk melalui platform media sosial. Mereka juga dapat mempromosikan produk dan berinteraksi dengan calon pembeli.

Berikut 4 media sosial yang termasuk social commerce selain Tiktok dilansir dari berbagai sumber:

1. Facebook

Facebook merupakan media sosial yang hampir digunakan banyak kalangan. Saat ini jumlah pengguna Facebook di Indonesia telah mencapai 140 juta pada 2020. Adapun di dunia pengguna Facebook sudah mencapai 3,3 miliar.

Media sosial ini juga menyediakan fitur marketplace. Kamu bisa punya halaman bisnis khusus untuk bisnis yang kamu jalankan.


2. Instagram

Akun media sosial ini memang menjadi salah satu wadah untuk bisa menjual produk atau mempromosikan bisnis Anda.

Sebagai media sosial yang memberikan fasilitas fitur berjualan, Anda juga bisa memanfaatkan dengan membuat akun khusus yang diperuntukkan untuk menjalankan bisnis, yaitu Instagram Bisnis.


3. Youtube

Untuk berjualan di YouTube, kamu bisa membuat video penawaran produk. Nantinya video ini akan dipakai untuk mereview produk kamu. Plus juga untuk menawarkan produk kamu.

Lalu setelah video penawaran kamu jadi, unggahlah video tersebut ke YouTube. Dalam mengupload video, jangan lupa untuk mencantumkan kata-kata kunci (keyword) yang berkaitan dengan produk kamu. Kamu bisa pakai kata kunci produk agar video bisa muncul di halaman pencarian ketika orang mengetik kata-kata kunci tersebut.


4. Twitter

Twitter merupakan salah satu media sosial paling populer di Indonesia. Hal ini menjadi peluang bagi para pebisnis untuk memanfaatkan Twitter sebagai salah satu media pemasaran produk Anda.


Sumber : Okezone